Survei Kepuasan Masyarakat (SKM) ini dilakukan dengan membagikan kuesioner kepada responden yang merupakan konsumen atau pengguna layanan dari SMK Negeri 1 Purwosari. Dari survei tersebut, maka telah terkumpul dan terisi dengan lengkap sejumlah 210 kuesioner. Kemudian dari data tersebut, diperoleh hasil analisis data bahwa Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) adalah sebesar 85,20 pada kategori Baik (pada nilai internal konversi 76,61-88,30).
Hasil IKM tersebut terdiri atas 9 unsur survei kepuasan masyarakat yaitu 1) Kesesuaian persyaratan 2) Prosedur pelayanan 3) Waktu pelayanan 4) Biaya/tarif 5) Produk spesifikasi hasil layanan 6) Kompetensi pelaksana 7) Perilaku pelaksana 8) Sarana prasarana 9) Penanganan pengaduan, saran, dan masukan.